Guardian of the Mangroves Overall winner of the Mangrove Photography Awards 2022 | Tanya Houpperman, Cuba

Close-Up Buaya Muara di Hutan Mangrove Menangkan Mangrove Photography Awards 2022

HUNTINGFOTO.COM – Foto ini barangkali bisa menjadi inspirasi para pemburu foto di Indonesia, adalah lomba foto mangrove (Mangrove Photography Awards 2022).

Dalam lomba foto itu, panitia telah mengumumkan pemenang Mangrove Photography Awards 2022, yakni sebuah foto close-up buaya Amerika yang sedang berendam di sungai dengan latar belakang hutan mangrove, karya Houpperman dari Kuba.

Foto tentang buaya dan sungai, hutan mangrove itu dinobatkan sebagai foto terbaik sekaligus menyandang Guardian of the Mangroves Overall winner of the Mangrove Photography Awards 2022.

Honey Hunters Winner kategori Mangroves and Humans | Muhammad Mostafigur Rahman, Bangladesh

Fotografer Tanya Houpperman bertemu langsung dengan buaya di antara hutan bakau yang indah di Gardens of the Queen, sebuah kepulauan yang dilindungi di lepas pantai Kuba, Amerika Latin.

“Populasi buaya Amerika yang sehat bergantung pada kondisi hutan bakau yang masih asli dan saya ingin menangkap dari dekat raksasa lembut ini di habitat aslinya. Saya harap gambar ini dapat menggambarkan bahwa melindungi kawasan seperti ini sangat penting,” kata Houpperman.

Mangrove Photography Awards yang diselenggarakan oleh Mangrove Action Project telah kini memasuki tahun kedelapan.

Living in a White Mangrove Runner up kategori Mangroves and Humans | Alex Cao, Vietnam

Dalam lomba foto berskala internasional itu panitia menerima lebih dari 2.000 foto-foto terbaik yang dikirimkan dari 68 negara di dunia.

Mangrove adalah sekelompok pohon dan semak yang hidup di zona intertidal pesisir pantai. Pohon-pohon tumbuh di daerah dengan tanah rendah oksigen.

Di mana air yang bergerak lambat memungkinkan sedimen halus menumpuk, hutan mangrove hanya tumbuh di daerah tropis saja.

Walakiri Dancing Trees Winner kategori Mangroves and Landscape | Loic Dupuis, Indonesia

Mangrove Action Project merilis, foto-foto tersebut merupakan pengingat yang meyakinkan akan pentingnya hutan bakau bagi keanekaragaman kehidupan.

“Khususnya di sepanjang garis pantai kami karena para fotografer menangkap hubungan dan momen unik dari ekosistem bakau baik di atas maupun di bawah garis air,” tulis Dhritiman Mukherjee.

Dikatakan, Mangrove Photography Awards telah menjadi platform untuk menggugah orang-orang tentang peran ekologis yang luar biasa yang dimainkan mangrove dalam semua kehidupan kita.

Berikut ini foto-foto terbaik yang menjadi pemenang dalam lomba foto lingkungan dalam sajikan berikut ini.

Dreamlike of Mangroves Runner kategori Mangroves and Landscape | Melodia Roberts, United States

 

 

Take Off Winner kategori Mangroves and Wildlife | Jayakuma MN, UAE

 

Colhereiro Runner up kategori Mangroves and Wildlife | Priscila Forgone, Brazil

 

Blue Crab Winner kategori Mangroves and Underwater | Martin Broen, Mexico

 

At the Edge Runner up kategori Mangroves and Underwater | Jillian E Morris, Bahamas

 

New Normal Winner kategori Mangroves and Conservation | Key Miyamoto, Indonesia

 

Mangroves vs Plastics Winner kategori Mangroves and Conservation | Srikanth Mannepuri, India. (*)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *